LAPORAN WAWANCARA KEWIRAUSAHAAN
Pada
hari kamis tanggal 17 Mei 2012 saya melakukan wawancara dengan narasumber
ditempat usahanya di pasar tangglok, desa kebon dalem, kabupaten pemalang.
Dimana ia pada awalnya membuka usaha bengkel namun dengan seiring perjalanan
waktu terdapat pengembangan yakni pembukaan suku cadang kendaraan bermotor yang
lokasinya tidak jauh dari usaha bengkel, adapun biodatanya adalah sebagai
berikut :
Nama :
Muhammad Arif Ghofur
Tempat Tanggal Lahir : 8 November 1981
Nama Usaha : Rizki Motor
A : Pewawancara
B : Narasumber
Wawancara
A : Sejak kapan usaha
ini di buka?
B
: Usaha ini sudah berdiri 10 tahun,
jadi saya buka usaha ini kira-kira pada tahun 2002, tetapi yang pertama saya
dirikan yaitu bengkel setelah melihat peluang yang ada kalau dalam mencari
spertpart motor itu jauh, jadi saya kepikiran membuka toko aksesoris motor atau
spretpart motor sendiri yang tempatnya tidak jauh dari bengkel.
A : Apa sejarah anda
memilih usaha ini?
B
: Saya membangun usaha ini karena saya
hobi ngotak ngatik motor, dan di daerah pemalang khususnya daerah kebondalem
masih jarang di temukannya bengkel motor ataupun toko spertpart motor, jadi
saya kira masih ada lowongan bagus untuk membangun usaha ini.
A : Bagaimana cara anda
membangun usaha ini?
B
: Saat membuka usaha bengkel motor
saya peroleh dari tabungan hasil selama saya bekerja jual beli kambing dan
sapi, itu juga di tambahi jual motor kesayagan saya, dan utang di bank.
A: Kenapa anda memilih
usaha ini, bukan usaha yang lain?
B
: Karena seiring berjalannya waktu
banyak kendaraan bermotor yang baru-baru,seperti sekarang kan di setiap rumah
entah itu orang sedang ataupun orang kaya pasti dia mempunyai motor, dan di
kebondalem masih jarang bengkel motor apalagi toko spertpart motor jarang
ditemukan dari keadaan itu saya melihat peluang yang cukup menjanjikan yakni
bengkel dan onderdil kendaraan bermotor.
A :Nama brand usaha
anda apa?
B
: Untuk brand saya memakai nama Rizki
motor sebagai pembeda dengan bengkel dan toko spherparts kendaraan lain, agar
dapat lebil mudah di ingat oleh konsumen.
A : Kenapa anda memilih
nama tersebut?
B
: Nama ini di ambil dari nama
keponakan saya yang bernama rizki, saya fikir insyaallah dapat mendatangkan
rezeki yang banyak buat usaha saya, seperti namanya rizki.
A : Kenapa anda memilih
tempat usaha disini?
B
: Karena tempatnya di lalui oleh 4
desa, jadi kira-kira banyak yang berkunjung karena jalan disini adalah jalan
yang dilalui oleh 4 desa sekaligus yaitu tambak rejo, bojong nangka, tambak ringin,pelutan.
Dan juga di wilayah sini kebondalem masih jarang bengkel motor dan sperpart
motor jadi saya mempunyai keinginan untuk membuka usaha ini.
A : Berapa modal awal
anda membangun usaha ini?
B
: - Untuk bengkel Rp.20.000.000, itu
untuk membeli peralatan antara lain: kompresor, kunci-kunci 1 set dan
lain-lain.
-
Sedangkan untuk toko spertpart
Rp.40.000.000, itu untuk membeli spertpart dari berbagai merek.
A : Bagaimana cara anda
mengembangkan usaha ini?
B
: Cara saya mengembangkan usaha ini
adalah dengan cara menyebar pamflet-pamflet di jalan, memasang spanduk, membuat
kaos yang di bagikan ke pelanggan tetap ataupun ke tetenagga-tetangga sekitar.
A : Apakah anda
memiliki usaha lain selain usaha ini?
B
: Ada, tadi sih yaitu membuka toko
spertpart motor yang letaknya tidak jauh dari bengkel motornya sendiri.
A :Lebih untung yang
mana usaha bengkel atau usaha toko aksesoris sperpart?
B
: Di bilang lebih untung mana, ya
pasti lebih untung bengkel motor karena bengkel motor itu bekerja di bidang
jasa,karena tidak memikirkan belanja barang,sedangkan toko spertpart kita harus
memikirkan belanja atau membeli barang dan keuntungannya pun masih tergolong
sedikit.
A : Apakah anda sudah
mempunyai cabang? Dan dimana saja cabang tersebut?
B
: Kalau mempunyai cabang sih belum,
tapi ini sedang dalam proses yaitu disekitar desa banjardawa. Rencananya saya
akan membuat cabang disana karena letaknya juga strategis dengan jalan raya
sehingga pasti akan laku.
A : Bagaimana cara anda
menarik pelanggan?
B
: - Untuk bengkel kita memberikan
pelayanan semaksimal mungkin seperti: kursi tunggu yang nyaman, kipas angin.
-
Sedangkan untuk toko sperpartnya sendiri
harga bersaing di pasaran, dan jika sudah jadi pelanggan tetap kita memberikan
kaos gratis pada setiap menjelang hari raya.
A : Omset awal anda
berapa?
B
: - Untuk bengkel Rp.200.00 per hari bersih kira-kira sekitar 10 motor, jika
sepi per hari Cuma melayani 10 motor, dan apabila rame per hari kira-kira
mencapai 20 motor, setelah pelanggannya banyak omset per hari mencapai
Rp.500.000 dengan rincian 25 motor.
-
Untuk toko spertpart Rp.200.000 per
hari, setelah banyak pelanggan menjadi 500.000 per hari.
A : Adakah kenaikan
selama anda membuka usaha ini?
B
: Untuk spertprat motor setiap 1
tahun onderdil motor ada kenaikan sekitar Rp.2000-Rp.5000.
A : Adakah kerugiannya?
B
: - Ada, apabila karyawan lupa dalam
mengambil spertpart apa dan barang apa saja sehingga sering tidak terhitung di
nota.
-
Sedangkan untuk bengkel tidak ada
kerugian.
A : Anda memiliki
karyawan berapa? Dan tugasnya apa saja?
B
: Saya memiliki 4 karyawan, dan
tugasnya sebagai mekanik semua di bengkel sedangkan yang menjaga toko sperpart
adalah saya sendiri.
A : Bagaimana kriteria
anda dalam memilih karyawan?
B : - Memiliki keterampilan
-
Ulet
-
Pekerja keras
-
Siap menerima kritik dari pelanggan
A : Berapa gaji
karyawan anda?
B
: Kita memilih sitem bagi hasil 60%
- 40% rincian 60% untuk pemilik dan 40% untuk karyawan,kita memilki 4 karyawan
jadi 40% tersebut ya di bagi pada 4 karyawan tersebut jadi setiap karyawan
hanya mendapat gaji 10% dari hasil yang di dapat.
A : Kendala-kendala apa
saja yang anda hadapi?
B
: Motor rusak parah dan susah untuk
di betulkan dari pelanggan memintan untuk cepat diperbaiki dengan waktu yang
sangat singkat agar bisa di pakai kembali.
A
: Resiko apa sajakah yang muncul?
B
: Kalau resiko bagi pekerja adalah
terkena alat-alat saat membongkar motor pelanggan.
A
: Bagaimana jalan keluar anda untuk menghadapi masalah-masa;ah tersebut?
B
: Jalan keluarnya adalah diperbaiki
agar bisa jalan lagi dan jika pelanggan ingin hasil yang maksimal pelanggan
harus sabar, dan untuk spertpart jika barang yang di minta itu tidak ada ya
saya mungkin bisa memesan kepada seles saya atau saya berangkat sendiri keluar
kota, jadi untuk spertpart tidak ada kendala yangberarti.
A: Dimana anda membeli
alat-alat atau belanja buat toko?
B
: Saya membeli alat-alat dari
sales-seles langganan seperti: sales endopart, sales AHM, sales yamaha ataupun
sales honda, saya juga kadang beli sendiri ke luar kota.
A : Aset-aset yang anda
miliki apa saja?
B : - Tanah
-
Alat-alat
-
Spertpart
-
kompesor
A : Asul- usul
aset-aset yang anda miliki itu darimana?
B
: Tanah milik sendiri warisan dari
orang tua dan sekarang saya kembangkan untuk usaha seperti sekarang, sedangkan spertpart
dan alat-alat di peroleh dengan cara membeli lewat seles-seles atau membeli
sendiri ke luar kota.
A : Berapa luas tanah?
B : - 4X6 m² untuk bengkel.
-
3X5 m² untuk toko spertpart
A : Adakah perbedaan
harga antara yang satu dengan yang lainnya?
B
: Untuk masalah harga barang saya
sesuaikan dengan harga pasar agar tidak terjadi persaingan yang tidak sehat dan
untuk memberikan kepuasan saya memberikan diskon kepada bengkel lain yang
membeli sperpart di toko saya,dan sedangkan untuk bengkel motor sendiri apabila
ada pelanggan kita yang tidak puas dengan pekerjaan kita mereka bisa kembali
lagi karena kita memberikan garansi kepada setiap pelanggan yang membutulkan
motor di bengkel saya.
A : Hari-hari apa
biasanya pelanggan yang paling ramai?
B
: Pada saat libur tiba karena
orang-orang banyak mempunyai waktu luang untuk memperbaiki motornya atau
menserviskan motornaya.
A : Kebanyakan
pelanggan yang datang ke sini dari daerah mana saja?
B
: Kebanyakan pelanggan yang datang
hanya dari daerah kebondalem dan sekitarnya saja, tetapi juga sering apabila
ada pengendara sepeda motor melintas di depan toko maupun bengkel mereka juga
sering mampir untuk membeli atau menserviskan motor mereka.
A : Jam operasional
kerja jam berapa?
B : Jam 08.00 – 17.00 WIB.
A : Kemana anda
membuang limbah-limbah tersebut?
B
: Kita tidak mempunyai limbah yang
berarti,kita hanya mempunyai oli bekas, ban bekas, dll. yang bisa di jual ulang
sebagai bahan bekas.
A
: Adakah surat ijin?
B
: Tidak ada, karena kita disini
tidak memproduksi sesuatu kalau kita memproduksi sesuatu baru kita mempunyai
surat ijin.
A : Dulu anda pernah
bekerja dimana saja?
B
: Saya pernah bekerja sebagai orang
yang menjual dan membeli kambing dan sapi, namun sekarang sudah berhenti karena
saya ingin fokus kepada usaha yang sedang saya jalankan ini, usaha jual dan
beli kambing sekarang di teruskan oleh kakak saya.
A : Apa keinginan anda
untuk kedepanya?
B
: Mengembangkan usaha ini supaya
besar dan maju supaya menjadi yang pertama dan no 1 di pemalang dan sekitarnya
dan membuka cabang dimana-mana.
A : Menurut anda
bagaimana usaha ini? Apakah akan cerah atau bahkan suram?
B
: Menurut saya usaha ini akan cerah,
karena setiap hari mungkin akan ada motor – motor tipe baru yang akan
bermunculan dan para warga pun mulai dari orang sedang sampai orang kaya
mempunyai motor di setiap rumahnya, apabila ada barang yang sperpartnya susah
dicari akibat motor baru rilis ataupun motor tipe kawasaki saya membeli keluar
kota untuk memberikan kepuasan terhadap pelanggan.
A : Menurut anda apa
kiat-kiat bagi calon usahawan?
B : - Tekun
-
Sabar dalam menjalani usaha
-
Banyak ikhtiyar dan berdoa
Dokumentasi
Pada saat Wawancara dengan Narasumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar