SEJARAH SMA NEGERI 1 ULUJAMI
KABUPATEN PEMALANG
I.
DASAR
1.
SK Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
Nomor :0313/0/1993, tanggal 23 Agustus 1993 tentang Pembukaan Unit Gedung Baru.
2.
Surat Kepala Kantor Departemen
Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pemalang Nomor : 010/1.03.2.B/I. 1993
tanggal 3 Pebruari 1993 perihal Ijin Menempati Unit Gedung Baru SMA Negeri 1
Ulujami Kabupaten Pemalang
3.
Surat Kepala SMA Negeri 1 Ulujami Nomor
: 1.04/103.27/SMA.07/P.16/1993, tanggal 11 Pebruari 1993 perihal Pemberitahuan
untuk menempati gedung baru.
II. RIWAYAT SINGKAT HARI JADI SMA NEGERI 1 ULUJAMI
SMA Negeri 1 Ulujami Kabupaten Pemalang dibuka dan
menerima Calon Siswa Baru mulai tahun pelajaran 1992/1993 yang bertempat di SMA
Negeri 1 Comal, kegiatan belajar mengajar berlangsung mulai tanggal 14 Juli
1992 di SMA Negeri 1 Comal dengan jumlah siswa 137 anak yang terbagi dalam 3
rombongan belajar. Proses belajar mengajar dapat berjalan dengan baik walaupun
diselenggarakan pada sore hari.
Sambil menunggu selesainya pembangunan gedung baru
dan Kepala Sekolah yang definitif, untuk kelancaran proses Departemen
Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pemalang menunjuk guru-guru SMA Negeri 1
Comal untuk membantu sebagai tenaga pengajar SMA Negeri 1 Ulujami dan Kepala
Sekolah SMA Negeri 1 Comal ditunjuk
sebaagai YMT Kepala SMA Negeri 1 Ulujami pada waktu itu dijabat oleh Ibu
RetnoAriadi Sutiarti, BA.
Menindaklanjuti Surat Kepala Kantor Departemen
Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pemalang Nomor : 010/1.03.27.B/I.1993,
tanggal 3 Pebruari 1993 yang dilayangkan Kepada Pemimpin Proyek Peningkatan SMA
Jawa Tengah di Semarang tentang ijin menempati Unit Gedung Baru SMA Negeri 1
Ulujami Kabypaten Pemalang, Kepala Sekolah pada saat itu Bapak. R. Suhardi, BA
secara resmi pada tanggal 6 Pebruari 1993 Sma Negeri 1 Ulujami pindah dari
Comal ke Ulujami, untuk menempati gedung baru SMA N 1 Ulujami yang sudah
selesai dibangun di desa Pamutih Kecamatan Ulujami Kabupaten Pemalang.
Komposisi bangunan unit gedung baru SMA Negeri
1Ulujami waktu itu adalah:
Ø 6
Ruang Kelas Belajar
Ø 1
Puang Kepala Sekolah
Ø 1
Ruang Guru
Ø 1
Ruang Perpustakaan
Seiring berjalannya waktu, SMA Negeri 1 Ulujami
mengalami perkembangan yang cukup pesat, sehingga saat ini SMA Negeri 1 Ulujami
sudah memiliki :
Ø 22
Ruang Kelas Belajar
Ø 1
Ruang Kepala Sekolah
Ø 1
Ruang Guru
Ø 1
Ruang Perpurtakaan
Ø 1
Ruang Tata Usaha
Ø 1
Ruang BP
Ø Ruang
UPK
Ø 1
Ruang Osis
Ø 1
Tempat Ibadah ( Masjid )
Ø 1
Ruang Laboratorium Fisika
Ø 1
Ruang Laboratorium Kimia dan Biologi
Ø 1
Ruang Laboratorium Bahasa
Ø 1
Ruang Laboratorium Komputer
Ø 1
Ruang studio musik
Ø 1
Buang Lapangan Basket
Ø 1
Gedung Olahraga ( GOR Pandu Wijaya )
III.
RIWAYAT
KEPEMIMPINAN SMA NEGERI 1 ULUJAMI
A. Kepala
Sekolah Pengampu
1. Ibu
Retno Anjani Sutjiarti, BA Tamat Tugas 01-07-1992 sampai dengan 18-01-1993 masa
kerja di sekolahan ini 00Tahun 07 Bulan
2. Bapak
Muhari, BA Tamat Tugas 18-01-1993 sampai dengan 28-011993 masa kerja di
sekolahan ini 10 Hari
B. Kepala
Sekolah Definif
1. R.
Soehardi, BA, S.Pd Tamat tugas 01-021993 sampai dengan 18-04-1995
( 2 Tahun 3 Bulan )
2. Salhan,
BA Tamat Tugas 01-04-1995 sampai dengan 17-04- 1996
(1 Tahun 10 Bulan )
3. Dra.
Herawati 01-05-1996 sampai dengan 22-09-1997
( 1 Tahun 6 Bulan )
4. Drs,
Mariyoto 01-09-1997 sampai dengan 06-10-2000
( 3 Tahun 10 Bulan )
5. Drs.
Agus Solihin 02-09-2000 sampai dengan 26-032003
( 2 Tahun 6 Bulan )
6. Drs.
Sumanto 26-05-2009 sampai dengan sekarang
( 2 Tahun 11 Bulan )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar